Ekspor Minyak Venezuela Lumpuh Setelah Operasi Militer AS

2 weeks ago 19

Pelaksana tugas Presiden Venezuela Nicolas Maduro menyapa para pendukungnya saat tiba di Jalan Bolivar untuk rapat umum kampanye penutupnya di Caracas, Venezuela, 11 April 2013.

REPUBLIKA.CO.ID, MOSKOW -- Ekspor minyak Venezuela dilaporkan lumpuh di tengah operasi militer Amerika Serikat (AS) di negara tersebut. Laporan Reuters yang mengutip empat sumber menyebutkan, aktivitas pengiriman minyak terhenti karena kapal tanker tidak memperoleh izin keberangkatan dari otoritas pelabuhan.

Menurut sumber-sumber tersebut, ekspor minyak Venezuela yang sebelumnya telah anjlok ke level minimum akibat blokade Presiden AS Donald Trump terhadap kapal-kapal tanker yang dikenai sanksi, kini sepenuhnya terhenti. Para kapten pelabuhan belum menerima permintaan izin berlayar bagi kapal bermuatan minyak mentah.

Data layanan pelacakan kapal TankerTrackers menunjukkan sejumlah kapal tanker yang dijadwalkan mengirim minyak mentah Venezuela ke Amerika Serikat dan Asia belum meninggalkan pelabuhan. Sementara itu, beberapa kapal tanker lain yang semula dijadwalkan memuat bahan bakar justru meninggalkan Venezuela dalam kondisi kosong.

Secara spesifik, tidak ada kapal tanker yang diisi muatan di pelabuhan minyak utama Venezuela di Jose pada Sabtu. Reuters mencatat, penghentian ekspor ini berpotensi memaksa Venezuela mengurangi produksi minyak karena keterbatasan kapasitas penyimpanan.

Sebelumnya, Wall Street Journal melaporkan, mengutip data pelacakan kapal dan pialang maritim, sebuah kapal tanker yang semula menuju Venezuela untuk mengangkut minyak telah mengubah haluan ke Nigeria. Empat kapal tanker lainnya dilaporkan menghentikan pelayaran setelah Venezuela diserang oleh AS.

Pada Sabtu (3/1/2026), Presiden AS Donald Trump menyatakan AS telah melancarkan serangan besar-besaran terhadap Venezuela. Sejumlah media internasional melaporkan adanya ledakan di Caracas dan menyebut operasi tersebut melibatkan unit elite Delta Force.

Media juga memberitakan Presiden Venezuela Nicolas Maduro beserta istrinya, Cilia Flores, ditangkap dan dibawa keluar dari negara itu. Hingga kini, belum ada pernyataan resmi lebih lanjut dari otoritas Venezuela terkait kondisi terkini ekspor minyak nasional.

sumber : Antara

Read Entire Article
Politics | | | |