Kontingen catur Jakarta pada Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Catur 2025 di Mamuju, Sulawesi Barat, 7–13 November 2025.
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Jakarta kembali menunjukkan dominasinya di pentas nasional. Kontingen Ibu Kota memastikan mempertahankan gelar juara umum pada Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Catur 2025 di Mamuju, Sulawesi Barat, 7–13 November 2025. Kemenangan ini sekaligus memenuhi tantangan Gubernur Jakarta, Pramono Anung.
Jakarta menutup Kejurnas dengan enam medali emas, dua perak, dan enam perunggu. Hasil itu mengulang pencapaian pada Kejurnas 2023 saat Jakarta menjadi tuan rumah. Di bawahnya, Jawa Timur menempati posisi kedua dengan empat emas, sementara Yogyakarta berada di peringkat ketiga berbekal tiga emas.
Enam emas Jakarta masing-masing dipersembahkan oleh Zach Alexander Tjong (Open U-9), Claudio Vargues Vasco Lasama (Open U-17), Satria Duta Cahaya (Open U-19), Gilbert Elroy Tarihan (Open), R Syarif Mahmud (Veteran), dan Clementia Adeline (U-17 Putri).
Ketua Percasi Jakarta Hardiyanto Kenneth mengaku lega bisa menepati komitmennya kepada Pramono, meski belum sepenuhnya puas dengan jumlah medali. "Kalau juara umum saya sudah memenuhi janji saya kepada Bapak Gubernur Pramono Anung. Karena memang target beliau meminta kami mempertahankan juara umum. Kalau saya jujur kurang puas dari perolehan medali. Harus kami bisa lebih dari enam," kata Kenneth dalam keterangan medianya yang diterima Republika.co.id.
Kenneth mengungkapkan bahwa target pribadi sebenarnya adalah 10 medali emas. Namun, dari 37 atlet yang dikirim, capaian itu belum tercapai. "Saya mengirim 37 dengan harapan perolehan medali emas sepuluh tapi meleset. Tidak apa-apa. Ini akan menjadi bahan evaluasi kami dan ke depan mungkin tahun depan kami akan mengubah sistem pelatihan dan pembibitan. Tapi yang pasti Puji Tuhan sudah bisa juara umum," kata anggota DPRD Jakarta itu.
Setelah mempertahankan gelar juara umum, Kenneth menegaskan fokus berikutnya adalah membenahi pembinaan atlet dan memperbanyak kompetisi berjenjang di Jakarta. Tujuannya, memastikan regenerasi pecatur terus berjalan.
"Terima kasih kepada Bapak Gubernur Pramono Anung yang sudah memberikan motivasi dan semangat kepada kami semua dan kemudian terima kasih juga kepada tim ofisial, dan kepada para atlet yang sudah berjuang keras mengikuti Kejurnas ini," kata Kenneth.
Kenneth baru terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Percasi Jakarta periode 2025–2029 pada 26 Juli 2025 di Tavia Heritage Hotel. Ia menggantikan Pandapotan Sinaga.

2 hours ago
3










































