Perbandingan Kekuatan Militer AS vs China 2025, Dua Superpower yang Berseteru

6 hours ago 3

loading...

Perbandingan kekuatan militer AS vs China, dua superpower yang terus berseteru. Foto/FAS

JAKARTA - Langit Indo-Pasifik semakin dipenuhi ketegangan, bukan oleh perang terbuka, melainkan oleh bayang-bayang kekuatan dua raksasa militer dunia: Amerika Serikat (AS) dan China.

Di balik latihan militer besar-besaran, unjuk kekuatan kapal induk, dan uji coba rudal hipersonik, tersembunyi kompetisi strategis yang akan menentukan arah geopolitik abad ke-21.

Siapa yang lebih unggul? Siapa yang lebih siap menghadapi konflik terbuka jika diplomasi gagal?

Amerika Serikat masih memegang mahkota sebagai kekuatan militer paling dominan, tetapi China—dengan kecepatan dan tekadnya—mendekat dengan langkah besar.

Dengan anggaran ratusan miliar dolar, teknologi yang makin mendekati Barat, dan kekuatan manusia yang masif, Beijing kini tak lagi hanya “pengekor,” tetapi penantang utama dominasi Washington.

Perbandingan Kekuatan Militer AS vs China Tahun 2025


Anggaran Pertahanan

♦Amerika Serikat: Mengalokasikan sekitar USD968 miliar, setara dengan 3,4% dari PDB, menjadikannya negara dengan anggaran militer terbesar di dunia.

♦China: Meningkatkan anggaran pertahanannya sebesar 7,2% menjadi sekitar USD245 miliar, atau sekitar 1,5% dari PDB, untuk mendukung modernisasi militer dan ekspansi regional.

Personel Militer

♦Amerika Serikat: Memiliki sekitar 1,4 juta personel aktif dan 850.000 personel cadangan.

♦China: Memiliki lebih dari 2 juta personel aktif, menjadikannya militer terbesar di dunia dalam hal jumlah peronel.

Read Entire Article
Politics | | | |