loading...
Pelatih asal Uzbekistan, Timur Kapadze, dilaporkan masuk dalam radar PSSI untuk menjadi pelatih Timnas Indonesia . Di tengah rumor tersebut, Kapadze dilaporkan akan berkunjung ke Indonesia pada pekan depan.
Sebagaimana diketahui, nama Kapadze sedang hangat diperbincangkan oleh pencinta sepak bola Tanah Air. Juru taktik berusia 44 tahun itu dikabarkan menjadi salah satu sosok yang dikaitkan untuk menjadi pengganti Patrick Kluivert di kursi pelatih kepala Timnas Indonesia.
Kabar semakin berhembus kencang setelah Kapadze mengundurkan diri dari posisinya sebagai asisten pelatih Timnas Uzbekistan beberapa waktu lalu. Ditambah dia secara terang-terangan menyampaikan ketertarikannya menangani Timnas Indonesia, tapi belum ada komunikasi dari PSSI.
Baca Juga: Timur Kapadze Bersedia Latih Timnas Indonesia, Tunggu Tawaran Resmi dari PSSI
Di tengah derasnya rumor tersebut, Kapadze disebut memiliki rencana untuk datang ke Indonesia. Kabar tersebut diungkapkan oleh pemerhati sepak bola nasional, Effendi Gazali setelah bertemu langsung dengan yang bersangkutan di Uzbekistan beberapa hari lalu.
Dalam pertemuannya, Effendi menyebut Kapadze belum tentu mau melatih Timnas Indonesia. Karena sejauh ini, dia masih mempertimbangkan tawaran yang datang dari beberapa negara seperti China dan Turki.
“Ada tiga hal, yang pertama dia sedang mempertimbangkan beberapa negara lain. Yang kedua mungkin minggu depan dia akan ke Indonesia untuk melihat tentang sepak bola Indonesia sama mau berlibur, kalau enggak ke Bali ke Lombok kalau enggak salah itu benar-benar berlibur aja gitu,” kata Effendi dalam acara diskusi publik di Jakarta, Kamis (13/11/2025).
Effendi menjelaskan kalau Kapadze ke Indonesia untuk sekadar berlibur. Tapi, eks pelatih Timnas Uzbekistan U-23 juga ingin menyaksikan atmosfer pertandingan sepak bola Indonesia. Namun, maksud dan tujuannya murni untuk menikmati itu, bukan berkaitan dengan Timnas Indonesia.













































