Curhatan Rizky Ridho ke Pram-Doel, Ingin Persija Mainkan 17 Laga Kandang Liga 1 di Jakarta

1 week ago 10

loading...

Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Pramono Anung-Rano Karno (Pram-Doel) menjamu ofisial dan pemain Persija Jakarta dalam momen Halalbihalal dan silahturahmi di Balairung Balai Kota, Jakarta Pusat, Kamis (10/4/2025). Foto/Refi Sandi

JAKARTA - Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Pramono Anung-Rano Karno (Pram-Doel) menjamu ofisial dan pemain Persija Jakarta dalam momen Halalbihalal dan silahturahmi di Balairung Balai Kota, Jakarta Pusat, Kamis (10/4/2025). Kapten Persija Rizky Ridho berharap Macan Kemayoran bisa memainkan 17 laga kandang Liga 1 di Jakarta.

Saat menjamu Persija, Pram-Doel antara lain didampingi Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Jakarta Andri Yansyah. Sementara, dari Persija hadir Bambang Pamungkas (manajer tim), Carlos Pena (pelatih), Ferry Indrasjarief atau Bung Ferry (pentolan The Jakmania), Diky Soemarno (Ketua Umum The Jakmania), dan para pemain seperti Rizky Ridho, Witan Sulaeman, Syahrian Abimanyu, Muhammad Ferarri, Andritany Ardhiyasa, Marko Simic, Ryo Matsumura, Maciej Gajos, Ondrej Kudela, dan Gustavo Almeida.

Suasana kehangatan terlihat tatkala Bambang Pamungkas mengenalkan satu per satu pemain dan jajaran pelatih hingga asisten pelatih Persija Jakarta yang berlaga di Liga 1 .

Baca Juga: Akankah Jakarta Tetap Menyala di Tangan Pram-Doel?

"Biasanya mengundang ketika mendapat piala. Saya sengaja mengundang saudara-saudara sekalian sebelum mendapatkan piala," kata Pramono sekaligus menyinggung posisi Persija di Klasemen Liga 1 yang kini berada di urutan 4.

"Sekarang kita persiapkan diri untuk tahun depan sebaik-baiknya," tambah Pramono.

Rizky Ridho sebagai kapten Persija pun berharap bisa membawa piala Liga 1 ke Balai Kota. Pemain yang baru pulang umrah itu pun berharap agar partai kandang Persija musim depan bisa seluruhnya digelar di Jakarta.

"Kami semua berharap ketika kita sudah memulai musim depan sudah bisa berlaga di Jakarta semua pertandingan home (kandang), karena kami dari pemain juga capek saat main home terasa away," ucap Ridho di hadapan Pram-Doel.

Senada dengan Ridho, kiper senior Persija Jakarta Andritany Ardhiyasa juga berharap tim yang ditukangi Carlos Pena ini bisa main kandang di Jakarta. "Kami juga ingin bermain di Jakarta selama 17 pertandingan penuh," kata Andritany.

(zik)

Read Entire Article
Politics | | | |