Detik-detik Direktur SDM Pendidikan dan Penelitian RSHS Bandung Kabur dari Wartawan Soal Priguna Dokter PPDS

1 week ago 8

loading...

Direktur SDM Pendidikan dan Penelitian RSHS Bandung dr Fitra Hergyana kabur saat awak media hendak meminta keterangan terkait kasus keluarga korban pemerkosaan Priguna Anugerah Pratama, dokter PPDS Unpad. Foto: iNews/Billy Maulana Finkran

BANDUNG - Direktur SDM Pendidikan dan Penelitian Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung dr Fitra Hergyana kabur dan membanting pintu mobil saat awak media hendak meminta keterangan terkait kasus keluarga korban pemerkosaan Priguna Anugerah Pratama, dokter PPDS Unpad. Fitra baru saja keluar dari gedung Pusat Pelayanan Ibu dan Anak RSHS Bandung.

Fitra kabur dari kerumunan wartawan usai tim Puslabfor Mabes Polri dan Direskrimum Polda Jabar menggelar olah TKP di gedung Pusat Pelayanan Ibu dan Anak RSHS Bandung.

Fitra yang hendak dihampiri wartawan untuk dimintai keterangan terkait keluarga korban pemerkosaan dan buruknya pelayanan di RSHS langsung berlari ke arah mobil dinas. Dia langsung membanting pintu tanpa berkata sedikit pun lalu tancap gas.

Aksi tidak terpuji ini tentunya sangat disesalkan mengingat di lokasi tim gabungan Polri dan Polda Jabar masih memberikan keterangan kepada awak media.

Sebelumnya, dalam video yang diunggah di Instagramnya, Fitra menyampaikan penanganan kasus ini dilakukam sangat terbuka dan transparan saat kunjungan perwakilan Komisi VIII DPR Atalia Praratya yang membidangi pemberdayaan perempuan dan anak. Namun, pada praktiknya Fitra malah kabur saat hendak diwawancarai wartawan.

(jon)

Read Entire Article
Politics | | | |