Pedri Ungkap Satu Penyesalan Terbesar Saat Gabung Barcelona: Gagal Setim dengan Andres Iniesta

2 hours ago 6

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gelandang tim nasional Spanyol, Pedro “Pedri” González López, mengungkapkan satu penyesalan terbesarnya sejak bergabung dengan Barcelona pada awal musim 2019/2020. Dalam wawancara yang dikutip dari laman resmi klub, Kamis (14/11/2025), pemain berusia 22 tahun itu mengakui bahwa ia tak pernah mendapat kesempatan bermain bersama idolanya, sang maestro lini tengah, Andres Iniesta.

“Bermain dengan Iniesta menjadi mimpi yang tidak terwujud karena ketika saya tiba di sini, dia sudah pergi. Padahal akan luar biasa kalau bisa setim dengannya,” kata Pedri.

Iniesta meninggalkan Barcelona menuju klub Jepang, Vissel Kobe, sekitar satu tahun sebelum Pedri resmi mengenakan seragam Blaugrana.

Sejak awal, Pedri memang sering menyebut Iniesta sebagai salah satu panutannya, sosok gelandang yang gaya bermainnya kerap dikaitkan dengan dirinya. Keduanya sama-sama beroperasi di lini tengah, mengandalkan visi, ketenangan, serta kreativitas tinggi.

Pedri juga menuturkan bahwa kualitas permainannya dibentuk oleh kemauan untuk terus belajar. Datang ke Barcelona pada usia 17 tahun, ia beruntung bisa menimba ilmu langsung dari nama-nama besar yang kini telah meninggalkan klub, yakni Lionel Messi, Sergio Busquets, Jordi Alba, Gerard Pique, serta Sergi Roberto.

“Luar biasa rasanya bisa berlatih bersama mereka. Mereka menunjukkan bagaimana bersikap di luar lapangan dan apa yang harus saya lakukan untuk membantu tim,” katanya.

Kini, giliran Pedri yang menjadi panutan para pemain muda Barcelona. Setelah hampir enam tahun berseragam Blaugrana, ia telah menjelma menjadi salah satu pemain senior dan dipercaya sebagai kapten kelima tim.

“Tahun-tahun yang berlalu terasa seperti kemarin. Saya sudah belajar dari banyak kapten Barcelona. Dan, ya, saya sudah merasa seperti seorang pemimpin di tim ini,” ujarnya.

Berusaha terus berkembang, Pedri menegaskan bahwa ia ingin meningkatkan kontribusinya, terutama dalam urusan mencetak gol. Musim 2025/2026 ini, ia baru mengoleksi dua gol dari 13 pertandingan di semua kompetisi. Total, sejak pertama kali membela Barcelona, Pedri telah mencetak 28 gol dalam 215 laga.

“Orang-orang meminta saya melesakkan lebih banyak gol, mencoba menembak, dan lebih sering masuk ke kotak penalti lawan. Saya sadar, saya mesti meningkatkan permainan. Soal gol, ini menjadi tujuan pribadi saya,” tuturnya.

sumber : Antara

Read Entire Article
Politics | | | |