loading...
Presenter Ruben Onsu akhirnya mengungkap perjalanan spiritualnya menjadi seorang mualaf. Ia mempelajari Islam secara mendalam sebelum memeluk agama tersebut. Foto/YouTube MOP Channel
JAKARTA - Presenter Ruben Onsu akhirnya mengungkap perjalanan spiritualnya menjadi seorang mualaf . Ia mengaku telah lama mempelajari Islam secara mendalam sebelum resmi memeluk agama tersebut.
Dalam keterangannya kepada awak media belum lama ini, Ruben Onsu menyampaikan bahwa prosesnya untuk masuk Islam tidak terjadi secara instan. Ia banyak berdiskusi dengan tokoh agama, termasuk Habib Usman bin Yahya yang kini menjadi pembimbing spiritualnya.
“Saya banyak sekali bertanya sama dia (Habib Usman). Jadi kan sebelum saya memiliki keyakinan yang sekarang sebagai seorang Muslim, saya mendalami lebih jauh, ingin mempelajari lebih jauh lagi," kata Ruben di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, belum lama ini.
"Jadi segala pertanyaan-pertanyaan saya semuanya dijawab semuanya sama habib tanpa menyakiti. Tanpa menyakitkan, tanpa menghakimi, dan proses yang pas buat saya," tambahnya.
Foto/YouTube MOP Channel
Menurut mantan suami Sarwendah tersebut, keputusannya untuk memilih Habib Usman yang merupakan suami Kartika Putri sebagai tempat bertanya juga melalui proses seleksi yang hati-hati. Ia ingin memastikan bahwa semua pertanyaannya dapat dijawab tanpa menimbulkan kebingungan dalam dirinya.
“Makanya, waktu saya memilih Habib Usman juga ada beberapa yang harus saya pilih gitu. Buat saya gini, kan kita harus benar-benar mencari yang sreg supaya tidak berbenturan pertanyaan kita gitu,” jelasnya.
“Ketika memilih Habib Usman ya sudah saya memberikan pertanyaan, ya udah. Dan Habib Usman menjawab semua pertanyaannya," lanjutnya.
Ayah tiga anak ini pun menceritakan bagaimana bimbingan yang ia terima membantunya merasakan kedamaian dalam menjalani proses spiritualnya. Ia mengungkap, pendekatan yang lembut dari Habib Usman menjadi titik balik dalam pandangannya terhadap Islam.