Jurusan Serba Bisa, Teknik Industri Jadi Andalan di Era Industri 4.0

2 weeks ago 20

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Di tengah dunia kerja yang makin cepat berubah, jurusan kuliah yang fleksibel dan relevan jelas jadi incaran. Nah, Teknik Industri termasuk salah satu jurusan yang sering disebut “serba bisa”. Jurusan ini memadukan ilmu teknik, manajemen, dan analisis data yang semuanya dibutuhkan industri di era 4.0, termasuk sektor ekonomi kreatif.

Teknik Industri bukan cuma soal pabrik atau mesin. Mahasiswa juga belajar bagaimana mengatur sistem kerja, meningkatkan produktivitas, menjaga kualitas produk, sampai membaca kebutuhan pasar.

Maka dari itu, lulusan Teknik Industri bisa masuk ke banyak bidang, mulai dari manufaktur, logistik, supply chain, quality management, riset pasar, sampai konsultan bisnis. Pilihan kariernya luas dan nggak bikin stuck di satu jalur saja.

Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI), Program Studi Teknik Industri (S1) dirancang mengikuti perkembangan industri saat ini. Kurikulumnya disesuaikan dengan kebutuhan industri 4.0, seperti pemanfaatan data analytics, otomasi, dan inovasi produk. Jadi, yang dipelajari di bangku kuliah tidak jauh dari realita dunia kerja.

Ketua Prodi Teknik Industri UBSI, Miwan K. Hidayat, menjelaskan pembelajaran di Teknik Industri menekankan keseimbangan antara teori dan praktik.

“Mahasiswa kami dorong untuk terbiasa berpikir kritis, menganalisis data, dan mencari solusi atas persoalan industri. Itu bekal penting supaya lulusan siap bersaing setelah lulus,” katanya, dalam keterangan rilis, Kamis (1/1/2026).

Supaya makin siap terjun ke dunia kerja, mahasiswa juga dibekali mata kuliah unggulan seperti Perencanaan dan Pengendalian Produksi, Manajemen Pemasaran Industri, dan Pengendalian Kualitas. Tidak cuma teori, tapi juga ada praktikum, proyek, dan kesempatan magang yang bikin pengalaman kuliah jadi lebih relate dengan dunia industri.

UBSI sebagai Kampus Digital Kreatif, menghadirkan suasana belajar yang dekat dengan teknologi dan kebutuhan industri masa kini. Ditambah lagi, UBSI telah menyandang akreditasi unggul, jadi kualitas pendidikannya nggak perlu diragukan.

Buat kamu yang pengin kuliah di jurusan yang fleksibel, prospek kerjanya luas, dan tetap relevan dengan perkembangan zaman, Teknik Industri (S1) di UBSI bisa jadi pilihan pas. Yuk, siapkan masa depan kariermu bareng UBSI dari sekarang! Ayo kunjungin https://pmbubsi.id/pmb sekarang juga!!!

Read Entire Article
Politics | | | |