Masuki Dekade Baru, IFI Siapkan Langkah Besar untuk Pengembangan Ekosistem Busana Muslim

9 hours ago 5

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG - Merayakan satu dekade perjalanan sebagai pionir pendidikan mode muslim, Islamic Fashion Institute (IFI) sukses menyelenggarakan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) tahunan pada 8-9 Januari 2026. Pertemuan ini menjadi momentum krusial bagi IFI untuk memperkuat struktur internal sekaligus memantapkan langkah menuju visi masa depan sebagai pusat rujukan busana muslim dunia.

Rakernas dihadiri langsung oleh ketiga founder IFI yakni Irna Mutiara, Deden Siswanto, dan Nuniek Mawardi—bersama jajaran manajemen pusat serta cabang Surabaya. Rakernas kali ini, mengusung pendekatan yang unik. Tidak hanya fokus pada target bisnis, IFI mengawali kegiatan dengan sesi pendalaman diri.

"Memasuki dekade kedua, IFI harus memiliki fondasi yang lebih kuat. Bukan hanya soal kurikulum, tapi juga kualitas sumber daya manusianya," ujar General Manager IFI, Hanni Haerani.

Penyelarasan nilai-nilai internal dibantu oleh Rita Anggorowati untuk penggalian dan pengenalan diri, serta Ustaz Rizal Zoelkarnaen yang membekali seluruh instruktur dan manajemen mengenai pemaknaan sikap serta lisan dalam bekerja pada kajian ba’da magrib. Kegiatan ini kemudian ditutup dengan sesi team building untuk mempererat silaturahmi antara tim Bandung dan Surabaya.

Inovasi Program dan Kolaborasi Strategis 2026

Dalam upaya menjaga eksistensi dan relevansi di industri fashion yang dinamis, IFI mengumumkan beberapa agenda besar untuk tahun 2026. Pertama, IFI akan menguatkan kurikulum dan program bisnis. IFI akan meluncurkan program bisnis terbaru hasil kolaborasi dengan NABATA, yang dirancang untuk mencetak pengusaha fashion muslim yang tangguh secara manajerial.

Kedua, IFI akan menggelar Literasi Tren. Saat ini, IFI sedang merampungkan penyusunan buku Muslim Fashion Future yang bekerja sama dengan Pinterest dan Scarf Media. Buku ini diproyeksikan menjadi kompas tren busana muslim global.

Ketiga, IFI akan melakukan ekspansi internasional (IFI X YOU I Jepang). Pada 30 Januari 2026 mendatang, IFI dijadwalkan akan meresmikan kerja sama dengan YOU I Jepang. Kolaborasi ini mencakup program pertukaran pelajar dan instruktur, serta riset bersama untuk pengembangan gaya busana yang mengangkat nation branding kedua negara.

Menutup rangkaian Rakernas yang bertepatan dengan bulan Rajab, IFI berkomitmen untuk terus memberikan kontribusi nyata dalam pengembangan ekosistem busana muslim, baik di tingkat nasional maupun internasional.

Read Entire Article
Politics | | | |