Peran Malaikat dalam Penggalian Sumur Zamzam 

6 hours ago 1

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Berbicara tentang sejarah sumur zam-zam di Tanah Suci Makkah, tidak terlepas dari kisah Hajar istri Nabi Ibrahim Alahissalam yang melahirkan Nabi Ismail Alahissalam. Sumur zamzam digali oleh malaikat usai Hajar berlari bolak-balik di antara bukit Shafa dan Marwah yang kini menjadi ritual dalam haji dan umroh yang disebut sa'i.

Di dalam Tafsir Al-Azhar, Haji Abdulmalik Abdulkarim Amrullah yang akrab disapa Buya Hamka menjelaskan, menurut Hadis yang diriwayatkan Imam Bukhari dan Imam Muslim dari lbnu Abbas, syiar sa'i adalah kenangan terhadap Hajar ketika Nabi Ismail yang dikandungnya telah lahir. Namun setelah kelahiran Nabi Ismail, Hajar bersama putranya ditinggalkan di tempat itu oleh Nabi Ibrahim. Sebab Nabi Ibrahim harus melanjutkan perjalanannya ke Syam.

Maka habislah air persediaan untuk Hajar dan putranya, sementara itu nyaris kering juga air susu Hajar untuk Ismail. Sumur untuk mengambil air juga tidak ada di tempat itu. 

Ismail telah menangis-nangis kelaparan, hingga hampir parau suaranya. Maka Hajar dengan harap-harap cemas setengah berlari (sa'i) di antara kedua bukit Shafa dan Marwah mencari air, sampai tujuh kali pergi dan balik. 

Sementara, anak Hajar yakni Ismail tinggal dalam kemah seorang diri di lembah bawah. Tiba-tiba terdengar oleh Hajar suara dan kelihatan burung terbang. Padahal tangis anaknya yang sedang meminta susu terdengar juga.

Selesai pulang pergi (antara bukit Shafa dan Marwah) sebanyak tujuh kali, Hajar berlari kembali ke tempat anaknya yang ditinggalkannya itu. Dilihat oleh Hajar seorang Malaikat telah menggali-gali tanah di ujung kaki Ismail.

Maka keluarlah air. Dengan sangat cemas dipeluknya air itu seraya berkata "Zam-Zam" yang artinya berkumpullah, berkumpullah. 

Kebetulan di masa itu datang kafilah orang Jurhum yang tengah mencari air. Itulah sumur zam-zam dan itulah asal lembah yang tidak mempunyai tumbuh-tumbuhan itu diramaikan menjadi negeri. Itulah asal Makkah.

Demikian dijelaskan Buya Hamka dalam Tafsir Al-Azhar dengan merujuk dari hadits yang diriwayatkan Imam Bukhari dan Imam Muslim tentang sejarah sumur zam-zam yang digali malaikat.

Read Entire Article
Politics | | | |