Guinness World Record PUBG Mobile, Bukti Peran Gim dalam Ekonomi Kreatif

2 hours ago 4

Penyelenggaraan event Friend Fest oleh PUBG Mobile di Taman Lapangan Banteng, Jakarta, mencatatkan Guiness World Record.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Penyelenggaraan event Friend Fest oleh PUBG Mobile di Taman Lapangan Banteng, Jakarta, mencatatkan Guiness World Record. Selain itu, event ini juga mencerminkan potensi ekonomi industri gim seluler dan ekonomi kreatif di ruang publik perkotaan.

Event hybrid yang berlangsung pada 23 Januari hingga 16 Februari 2026 ini memadukan aktivitas in-game dan luring, serta melibatkan ratusan pemain dari berbagai negara. Pada Ahad, 392 pemain PUBG Mobile berpartisipasi dalam pemecahan Guinness World Record™ kategori Most Pairs Performing a Choreographed Handshake (Multiple Venues) di empat kota dunia, termasuk Jakarta.

Khusus di Indonesia, Friend Fest menjadi ajang terbesar yang pernah digelar oleh merek gim seluler di Taman Lapangan Banteng. Penyelenggaraan acara berskala global ini menandai pemanfaatan ruang publik untuk mendukung subsektor ekonomi kreatif berbasis digital, sekaligus mendorong aktivitas ekonomi pendukung seperti pariwisata kota dan usaha mikro di sekitar lokasi.

Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta Uus Kuswanto menilai kegiatan tersebut mencerminkan kolaborasi antara pemerintah daerah dan pelaku industri kreatif global.

“Kami bangga Taman Lapangan Banteng dipilih sebagai lokasi pemecahan rekor dunia. Kegiatan ini menunjukkan ruang publik dapat dimanfaatkan untuk aktivitas kreatif yang mendukung citra Jakarta sebagai kota global,” ujar Uus Kuswanto di Jakarta, Selasa (27/1/2026).

Friend Fest menghadirkan berbagai aktivitas tatap muka seperti Experience Zones, turnamen komunitas, dan program interaktif yang mempertemukan pemain, kreator, serta pengunjung umum. Aktivitas tersebut berlangsung di sejumlah kota dunia dan di Indonesia digelar di Taman Lapangan Banteng serta kafe-kafe mitra hingga 25 Februari.

Read Entire Article
Politics | | | |